putri bali rental mobil di bali

6 Gunung Tertinggi di Bali, Berani Singgah?

gunung tertinggi di Bali

Anda ingin berlibur dengan mendaki ke gunung tertinggi yang ada di Bali? Namun, sudahkah Anda mengetahui gunung tertinggi yang terdapat pada Bali? Jika belum, simak pembahasan yang bisa Anda ketahui mengenai gunung paling tinggi di Bali berikut ini.

Nyatanya, untuk berlibur di Bali, tak hanya pantai yang bisa Anda kunjungi. Ada berbagai destinasi wisata di Bali yang bisa Anda kunjungi, seperti pantai, bukit, desa, hingga pegunungan. Anda pun tinggal memilih destinasi wisata apa yang ingin Anda kunjungi?

Melepas penat dengan berlibur di Bali merupakan keputusan yang terbaik. Anda bisa mengajak teman, pasangan, atau keluarga untuk mendaki di gunung tertinggi yang ada di Bali. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan mengenai gunung paling tinggi di Bali berikut ini.

1. Gunung Agung

Pernah dengar Gunung Agung di Bali? Jika iya, sudahkah Anda tahu bahwa Gunung Agung adalah gunung tertinggi di Bali? Gunung Agung pun memiliki ketinggian sekitar 3.142 mdpl.

Bahkan, ada Pura Besakih di lereng Gunung Agung. Pura Besakih merupakan pura terpenting yang ada di Bali. Selain itu, Gunung Agung pun terakhir meletus pada 13 Juni 2019 lalu.

Meski begitu, Anda bisa mendaki gunung ini. Ada tiga jalur pendakian yang bisa Anda pilih. Dari selatan melalui Kecamatan Selat Kabupaten Karangasem, dari tenggara melalui Budakeling lewat Nangka, dan dari barat daya melalui Pura Besakih.

2. Gunung Batukaru

Gunung tertinggi yang kedua di Bali adalah Batukaru. Kawasan Gunung ini berada di Kabupaten Tabanan. Gunung Batukaru memiliki ketinggian sekitar 2.276 mdpl.

Anda bisa melakukan pendakian pada gunung ini. Ada tiga jalur pendakian Gunung Batukaru yang bisa Anda pilih, di antaranya melalui Desa Pujungan, Jatiluwih, dan Wongaya Gede yang terletak di jalur alternatif antara Tabanan dan Puputan.

3. Gunung Abang

Selanjutnya, gunung tertinggi yang ketiga di Bali adalah Gunung Abang. Gunung yang berada di kawasan wisata Kintamani ini memiliki ketinggian sekitar 2.152 mdpl. Tak heran, gunung ini pun disebut sebagai gunung tinggi ketiga di Bali.

Gunung Abang aman untuk Anda daki karena gunung berapi ini sudah tidak aktif lagi. Gunung ini pun menjadi gunung yang disukai wisatawan untuk mendaki karena jalur pendakiannya yang tidak terlalu sulit.

Untuk mendaki Gunung Abang hingga ke puncak, Anda hanya perlu membuttuhkan waktu sekitar 3 hingga 4 jam.

4. Gunung Batur

Gunung tinggi di Bali yang keempat adalah Gunung Batur. Ini merupakan Gunung berapi aktif yang berada di Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli dengan memiliki ketinggian sekitar 1.717 mdpl.

Terakhir meletus pada tahun 2020, Gunung Batur memiliki tiga kerucut gunung api dengan masing-masing kawahnya, yaitu Batur I, Batur II, dan Batur III.

Tentunya, Anda bisa mendaki gunung ini. Ada empat jalur pendakian Gunung Batur yang bisa Anda pilih, di antaranya melalui Pasar Agung, Bukit Mentik, Toya Bungkah, dan Serongga.

5. Gunung Merbuk

Berikutnya, gunung tinggi yang kelima di Bali adalah Gunung Merbuk. Gunung ini berada di Desa Dauhwaru, Kelurahan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Gunung Merbuk memiliki ketinggian sekitar 1.386 mdpl.

6. Gunung Silangjana

Gunung tertinggi yang keenam adalah Gunung Silangjana. Silangjana adalah gunung yang berada di kawasan hutan lindung di Desa Silangjana, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng ini memiliki ketinggian sekitar 1084 mdpl.

Itulah pembahasan Putribalirental.com mengenai enam gunung tertinggi di Bali yang bisa Anda pilih untuk didaki. Jadi, Anda tak perlu bingung lagi saat ingin mendaki gunung tinggi yang ada di Bali saat liburan.

Sudahkah Anda memilih gunung yang ingin Anda daki?

Putri Bali Rental adalah pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram