putri bali rental mobil di bali

Air Terjun Sekumpul: Daya Tarik dan Harga Tiket

Air Terjun Sekumpul

Bagi Anda yang merasa bosan liburan ke objek wisata pantai saat berkunjung ke Bali, wisata pegunungan bisa menjadi solusi. Misalnya dengan mengunjungi Air Terjun Sekumpul, surga tersembunyi yang terletak di Bebetin, Kecamatan Sawan, Buleleng, Bali.

Pada dasarnya, lokasi Air Terjun Sekumpul memang tersembunyi. Dari Kota Denpasar, Anda harus menempuh perjalanan darat selama kurang lebih 2,5 jam untuk sampai ke Bebetin. Lalu, Anda harus berjalan menuruni ratusan anak tangga agar sampai ke air terjun. 

Daya Tarik Air Terjun

Meskipun memerlukan effort untuk sampai ke lokasi air terjun, namun Sekumpul Waterfall tetap menjadi favorit wisatawan lokal maupun wisatawan asing saat mereka berkunjung ke Buleleng. Hal ini karena daya tarik air terjun ini yang seakan tidak ada habisnya.

Apabila Anda belum tahu di Sekumpul Waterfall ada apa saja, di sini ada pemandangan indah yang pasti bisa menyejukkan mata. Tempat ini sangat cocok bagi Anda yang ingin healing, beristirahat sejenak, dan menghirup udara segar.

Selain itu, Sekumpul Waterfall juga memiliki banyak daya tarik lain, yaitu sebagai berikut!

1. Memiliki Tujuh Air Terjun

Pada dasarnya, asal usul nama Air Terjun Sekumpul adalah karena di tempat ini tidak hanya ada satu air terjun saja, namun ada sekumpulan air terjun sekaligus. Totalnya, ada tujuh air terjun di tempat ini. Itu kenapa namanya Sekumpul, yang berarti lebih dari satu.

Hanya saja, lokasinya memang sangat tersembunyi dan hanya bisa Anda kunjungi saat kondisi tubuh sedang fit. 

Itupun hanya dua air terjun yang lokasinya dekat dengan pemukiman penduduk. Lokasi kelima air terjun lainnya berjarak cukup jauh dan medannya sulit.

Jadi, bila Anda berkunjung ke tempat ini, akan lebih baik jika Anda meminta bantuan dari tour guide lokal untuk melakukan trekking. Dengan begitu, Anda bisa merasa lebih aman, karena para tour guide lokal sudah tahu bagaimana jalan dan medan di tempat ini.

2. Memiliki Warna Air Terjun Bisa Berbeda di Musim Hujan

Selain itu, daya tarik dari Sekumpul Waterfall adalah memiliki warna air terjun yang bisa berbeda di musim hujan. Satu air terjun akan berwarna bening, karena berasal dari mata air. Sedangkan satu yang lain akan berwarna coklat, karena berasal dari sungai.

3. Memiliki Pemandangan Indah untuk Healing dan Fotografi

Terakhir, di air terjun ini Anda juga bisa melihat pemandangan indah di alam yang masih hijau dan asri. Di sini, banyak spot foto menarik yang bisa Anda manfaatkan untuk bersua foto untuk Instagram maupun untuk mengambil foto prewedding bersama pasangan.

Harga Tiket Masuk ke Air Terjun

Pada dasarnya, ada tiga harga tiket Air Terjun Sekumpul yang bisa Anda pilih saat ingin berkunjung ke sini. 

Pertama, ada tiket yang perlu Anda beli jika Anda hanya ingin berkunjung ke dua air terjun terdekat dan menikmati pemandangan di sekitar sana saja. Anda hanya perlu membayar tiket seharga Rp10.000 untuk turis lokal dan Rp20.000 untuk turis asing.

Namun, jika Anda ingin trekking dan mengunjungi air terjun yang lain, Anda bisa membayar paket trekking dengan harga Rp125.000 per orang. Lalu, ada paket long trekking jika Anda ingin mengeksplor lebih dalam, dengan harga Rp200.000.

Itulah informasi lengkap tentang Air Terjun Sekumpul yang perlu Anda tahu, mulai dari daya tarik hingga harga tiketnya. 

Putri Bali Rental adalah pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram