putri bali rental mobil di bali

Mengenal Keunikan Bali Timbungan dan Menu Makanannya

bali timbungan

Ketika liburan di Bali, kurang lengkap rasanya jika tidak berkunjung dan berwisata kuliner ke restoran populer yang ada di pulau ini. Salah satu di antaranya adalah Bali Timbungan, yang sempat tiga kali berturut-turut menjuarai Bali Food Festival. 

Restoran ini berhasil meraih penghargaan dalam kategori Best of The Best Balinese Food, tepatnya pada tahun 2016, 2017, dan 2018. Jadi, tak heran jika Bali Timbungan Kuta banyak diburu oleh wisatawan lokal maupun asing yang ingin mencicipi kuliner khas Bali. 

Daya Tarik

Selain karena mendapatkan penghargaan bergengsi, ada banyak daya tarik lain yang membuat restoran ini semakin populer di mata turis. Beberapa daya tarik restoran yang bisa Anda nikmati selain makanannya adalah sebagai berikut!

1. Merasakan Sensasi Desa Wisata Tanpa Perlu ke Desa Wisata 

Sudah menjadi rahasia umum jika desa wisata di Bali merupakan salah satu destinasi wisata populer di Pulau Dewata ini. Namun, jika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk mengeksplorasi desa wisata, datang ke sini bisa mengobati rasa penasaran Anda.

Hal ini karena restoran tersebut punya konsep yang mirip-mirip dengan desa wisata, terutama yang berlokasi di Secret Garden Village. Restoran ini terletak di dataran tinggi yang sejuk serta memiliki pemandangan indah dan bisa memanjakan mata Anda.

Sepanjang mata memandang Anda akan melihat penghijauan, sehingga rasa betah akan menghampiri Anda ketika makan di outdoor restoran. Sedangkan pada bagian indoor, desain interiornya rapi dan pas Anda jadikan background untuk foto-foto Instagram.

Sebagai tambahan, restoran ini terletak di Jalan Raya Denpasar Bedugul km 36, Mekarsari, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali. Ukuran restorannya pun sangat besar, sehingga bisa menampung banyak orang dengan jumlah tempat duduk sekitar 200.

2. Menikmati Santapan Sambil Melihat Matahari Terbenam

Tidak hanya yang di Tabanan, restoran ini juga memiliki cabang di Kuta, lebih tepatnya di Jalan Sunset Road Nomor 88, Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Di sini, Anda bisa menikmati santapan sambil melihat keindahan matahari terbenam di sore hari.

Selain menikmati matahari terbenam di ruangan terbuka di lantai satu, ada juga lantai dua yang pas untuk Anda jadikan tempat kumpul kolega atau keluarga. Hal ini karena ada ruangan khusus dengan suasana privat yang bisa menampung 20 orang.

Totalnya, ada sekitar 215 kursi yang tersedia di restoran ini, sehingga ukurannya jelas cukup besar. Desain interior di dalamnya pun unik sehingga Anda bisa mengambil banyak foto cantik sambil menunggu makanan pesanan Anda tiba di meja.

Menu dan Harga Makanan di Restoran

Selain daya tariknya, Anda juga wajib mengetahui apa saja menu Bali Timbungan yang bisa Anda coba. Jika berbicara tentang menu paling populer dari restoran ini yang tidak boleh Anda lewatkan, maka Bebek Timbungan adalah salah satu di antaranya. 

Selain itu, ada banyak makanan khas Bali lain yang tidak kalah worth it untuk Anda coba. Beberapa di antaranya adalah Nasi Campur Bali, Nasi Goreng Lecek, Ayam Suwir Klungkung, Batun Bedil, Rujak Bali, Urap Paku, dan berbagai makanan khas lain. 

Secara garis besar, harga menu Bali Timbungan masih bersahabat di kantong Anda. Rata-rata, Anda hanya perlu untuk menyiapkan budget sebesar Rp50.000 - Rp150.000 per orang untuk makan di restoran makanan khas Bali populer yang satu ini.

Jadi, apakah Anda sudah siap untuk berkunjung ke Bali Timbungan ketika berlibur di Pulau Dewata?

Putri Bali Rental adalah pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram