putri bali rental mobil di bali

Tidak bisa dipungkiri jika Bali adalah tempat yang ideal untuk berbulan madu. Anda bisa bersantai, dinner romantis di pinggir pantai, berkunjung ke air terjun yang menawan, dan lain sebagainya. Anda juga bisa menginap di hotel honeymoon Bali.

Sama seperti namanya, hotel-hotel ini sangat cocok untuk berbulan madu dengan pasangan setelah Anda menikah. Alasan utamanya karena suasana yang romantis dan terkesan privat. Jadi, Anda bisa menghabiskan banyak waktu hanya dengan pasangan. 

Rekomendasi Hotel Honeymoon Bali

Karena Pulau Dewata merupakan tujuan utama bulan madu di Indonesia, wajar rasanya jika ada banyak pilihan hotel yang bisa Anda pertimbangkan. Karena itu, berikut adalah beberapa rekomendasi hotel honeymoon di Bali yang paling privat dan romantis!

1. Villa Zambala Bali

Pertama ada Villa Zambala Bali, salah satu villa honeymoon Bali yang paling populer saat ini. Pasalnya, villa ini hanya punya 7 kamar tidur saja. Jadi, Anda bisa mendapatkan privasi sebanyak yang Anda inginkan, mengingat jumlah tamunya yang terbatas. 

Selain itu, fasilitas di area villa juga sangat mendukung program bulan madu Anda, termasuk kamar yang luas dan nyaman, kolam renang, dan ruang hiburan. Lokasi villa juga sangat ideal, dekat dengan cafe, beach club, dan pantai. Tepatnya di area Canggu.

2. Mercure Resort Sanur

Pilihan lainnya adalah Mercure Resort Sanur, khususnya jika Anda sedang mencari rekomendasi hotel di Bali untuk honeymoon di area Denpasar. Lokasinya dekat dengan pantai Sanur, sehingga semua fasilitas yang Anda butuhkan pasti mudah ditemukan. 

Selain itu, fasilitas di dalam hotelnya pun sangat ideal dan romantis untuk bulan madu. Anda bisa mencoba spa khusus untuk pasangan, bersantai di kolam renang, makan malam di restoran dengan suasana romantis, atau jalan-jalan kecil di pinggir pantai. 

3. Bubble Hotel Bali

Hotel ini cukup unik karena didesain di dalam bubble. Anda akan merasa sedang berada di negeri dongeng karena konsep yang benar-benar romantis dan menawan. Lokasinya juga ada di sudut pantai, sehingga Anda bisa mendapatkan privasi dengan pasangan. 

Harganya memang cukup mahal, namun sangat seimbang dengan semua fasilitas dan layanan yang ditawarkan. Anda bisa tidur sambil melihat langit dan bintang, lalu bangun sambil melihat indahnya panorama matahari terbit tepat di pinggir pantai. 

4. Grand La Walon Hotel

Apabila Anda mencari hotel murah di Bali untuk honeymoon, maka Grand La Walon Hotel bisa jadi pilihan. Harganya cukup terjangkau daripada pilihan hotel dan villa lain, namun tetap bisa memenuhi semua kebutuhan Anda selama berbulan madu dengan pasangan.

Daya tarik utamanya adalah kolam renang yang terletak tepat di depan hotel. Lokasinya juga ideal karena ada di area Kuta, jadi Anda hanya tinggal jalan kaki saja jika ingin bersantai di pantai. Selain itu, ada banyak cafe dan restoran di dekat hotel. 

5. Puri Gangga Resort & Spa 

Khusus untuk Anda yang ingin berbulan madu di Ubud, Puri Gangga Resort & Spa bisa jadi salah satu pilihan terbaik. Jika hotel lainnya berada di pinggir pantai, maka resort berada di dekat sawah. Ideal untuk Anda yang ingin menikmati vibe khas pedesaan. 

Mana Hotel Pilihan Anda?

Jadi, mana hotel honeymoon Bali yang paling Anda sukai? Hotel manapun itu, Anda bisa datang ke sana dengan menggunakan mobil sewaan di Putri Rental Bali. Tujuannya untuk memudahkan proses mobilisasi selama Anda bulan madu di pulau ini. 

Bali masih menjadi pilihan terbaik untuk menghabiskan waktu liburan bersama orang tersayang. Sekarang sudah banyak yang menyediakan paket liburan ke Bali untuk 2 orang sehingga tak perlu repot-repot mengatur liburan sendiri. 

Bagaimanapun juga merencanakan liburan sering kali lebih melelahkan daripada liburannya sendiri. Jadi, banyak orang yang lebih suka berlibur tanpa membuat rencana sama sekali. Padahal perencanaan liburan sangat penting agar liburan lebih nyaman dan menyenangkan. 

Persiapan untuk Liburan di Bali yang Wajib Dipahami

Paket liburan ke Bali untuk 2 orang memangkas banyak hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum berlibur. Meski demikian bukan berarti Anda tidak perlu mempersiapkan diri sama sekali sebelum liburan ke Bali.

Persiapan liburan yang baik dapat menghindarkan Anda pada pengeluaran-pengeluaran yang seharusnya tak perlu. Dengan begitu bujet berlibur bisa difokuskan beli oleh-oleh atau mencoba berbagai hal yang ada di Bali.

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu Anda persiapkan bila menggunakan paket wisata ke Bali.

Pilihan Lokasi Wisata di Bali

Seperti yang banyak diketahui bahwa paket wisata biasanya tersedia dalam banyak sekali pilihan. Pilihan-pilihan tersebut dibedakan berdasarkan lokasi wisata yang akan dikunjungi di Bali. 

Anda akan mengikuti perjalanan tersebut dari awal hingga akhir. Sehingga penting untuk memastikan bahwa lokasi-lokasi yang tersedia benar-benar lokasi wisata yang ingin dikunjungi. 

Cari informasi terkait rekomendasi tempat wisata di Bali dan pilih mana yang ingin dikunjungi. Barulah bisa menghubungi agen wisata untuk membeli paket yang mencantumkan lokasi wisata yang diinginkan. 

Memperhitungkan Biaya dan Pengeluaran Selama Wisata

Hal yang tak kalah penting untuk diperhatikan adalah biaya liburan ke Bali. Setiap paket wisata biasanya menawarkan pembiayaan yang berbeda-beda. Biaya-biaya yang biasanya sudah termasuk dalam paket wisata adalah sebagai berikut. 

Namun, Anda tetap perlu menanyakan secara detail seperti apa mekanisme pembiayaannya. Jangan sampai salah paham dan kekurangan uang ketika berada di Bali karena harus membayar biaya yang dikira sudah termasuk dalam paket perjalanan.

Misalnya untuk akomodasi wisata, sering kali yang dimaksud adalah transportasi untuk ke lokasi wisata satu dengan wisata yang lain. Pihak tour tidak menyediakan kendaraan yang bisa digunakan wisatawan untuk menjelajah tempat-tempat di sekitar lokasi. 

Sewa Kendaraan di Bali

Banyak yang mengira ketika sudah menggunakan paket wisata tak perlu sewa kendaraan lagi. Padahal kendaraan yang masuk ke pembiayaan paket wisata hanya kendaraan ke tempat-tempat tertentu saja. 

Atau bahkan ada paket wisata yang tidak termasuk kendaraan. Pihak tour hanya menyediakan makan, tempat menginap, dan pemandu wisata. Bila demikian maka sangat perlu untuk sewa kendaraan di Bali.

Salah satu tempat untuk sewa kendaraan di Bali adalah Putri Bali Rental. Tempat ini memiliki banyak jenis mobil yang berbeda, menawarkan harga terjangkau, dan sudah banyak dipercaya berbagai wisatawan baik luar maupun dalam. 

Berikut ini adalah beberapa informasi kendaraan dan tarif di Putri Bali Rental. 

Sudah Siap Berlibur dengan Paket Liburan ke Bali untuk 2 Orang?

Menggunakan paket liburan ke Bali untuk 2 orang lebih praktis daripada merencanakannya sendiri, bukan? Pastikan Anda melakukan persiapan dengan baik agar pengalaman liburan makin memuaskan. Khususnya untuk urusan sewa kendaraan di Bali.

Pura Penataran Agung atau disebut Pura Pura Lempuyang sangat terkenal dengan โ€œGateway of Heavenโ€ yang sangat indah. Menjadi salah satu destinasi wisata di Bali yang populer dan memiliki banyak spot Instagramable

Pura ini merupakan bagian dari pura Hindu yang paling dihormati oleh masyarakat Bali. Meski begitu, Anda tetap bisa berkunjung dan menikmati pemandangan ikonik di sana. Sebelum itu, simak dahulu beberapa fakta menarik tentang Pura Lempuyang!

Sejarah Singkat Pura Lempuyang Bali

Pura Lempuyang atau Penataran Agung merupakan pusat dari Pura Agung Besakih. Dikatakan bahwa pura tersebut menjadi tempat berkumpulnya seluruh Bhatara-Bhatari. Berdasarkan beberapa sumber yang ada, pura ini sudah berdiri sejak abad ke-8 Masehi.

Di mana pada abad tersebut agama Hindu mulai tersebar di Indonesia, termasuk di Bali. Dibangunnya pura ini berguna untuk memudahkan warga sekitar Gunung Agung untuk bersembahyang. Dipercayai bahwa gunung tersebut adalah tempat bersemayam para Dewa. 

Karena itu, pura ini sangat dihormati oleh masyarakat Bali, terutama mereka yang beragama Hindu. Pura ini juga berguna sebagai tempat pemujaan Ida Sang Hyang Widhi. Dan, memiliki 7 candi yang berbeda yang dipisahkan oleh anak tangga. 

Keunikan Pura Lempuyang Bali

Pura Lempuyang berlokasikan tepat di lereng Gunung Lempuyang, Karangasem, Bali. Cara mudah untuk bisa berkunjung ke sana, yakni dengan menyewa rental mobil di Putri Bali Rental. Dengan itu, Anda bisa menikmati dan melakukan beberapa kegiatan berikut!

1. Menikmati Indahnya Gateway of Heaven

Pura Lempuyang memiliki sebutan ikonik, yakni Gateway of Heaven (Gerbang Surga). Adapun gerbang yang dimaksud adalah gapura Candi Bentar yang lokasinya berhadapan langsung dengan Gunung Agung. 

Dari gapura tersebut, Anda bisa melihat indahnya pemandangan Gunung Agung dan juga hamparan laut yang luas. Tidak heran jika banyak sekali wisatawan datang kemari dan berfoto di Gerbang Surga tersebut. 

2. Menempuh Jalur Trekking 

Untuk bisa berada di Pura Lempuyang, Anda harus melewati ribuan anak tangga. Setiap anak tangga tersebut terhubung dengan pura lain yang ada di kompleks Pura Penataran dan puncak Pura Lempuyang Luhur. 

Kurang lebih sekitar 2 jam perjalanan untuk bisa sampai di Pura Penataran. Hawa di sekitaran pura sangat sejuk, apalagi pemandangan pepohonan hijau yang asri ini bisa melepas penat. Untuk itu, Anda harus menyiapkan stamina dan energi yang banyak.

3. Mengunjungi Pura Lain

Sebagaimana Sejarah Pura Penataran Agung Besakih, terdapat 7 pura yang ada di kompleks Pura Penataran. Setiap pura tersambung dengan anak tangga yang menjadi jalur trekking. Jika Anda masih sanggup, bisa lanjut ke Pura Lempuyang Luhur, pura puncak paling tinggi. 

Harga Tiket dan Lokasi Pura Lempuyang

Untuk bisa masuk ke pura tersebut, Anda harus menyiapkan biaya tiket sebesar Rp50.000 per-orang. Harga bisa berubah tergantung kebijakan pengelola. Lokasinya berada di daerah Bunutan, Karangasem, sekitar 10 km dari Tirta Gangga. 

Bagi Anda yang berada di daerah Denpasar, butuh waktu sekitar 2 jam dengan menggunakan kendaraan. Cara termudah untuk bisa mengunjungi Pura Lempuyang, yakni dengan jasa rental di Putri Bali Rental. 

Penutup

Anda yang tertarik untuk berkunjung ke Pura Penataran Agung, siapkan stamina dan kamera terbaik Anda. Usahakan berkunjung saat musim kemarau atau saat cerah, dan gunakan sewa mobil rental di Putri Bali Rental.

Jadwal Tari Kecak di GWK banyak dicari tahu wisatawan, khususnya para turis yang ingin  menontonnya. Di GWK, pengunjung bisa menonton pertunjukan Tari Kecak yang jadi pengalaman tak terlupakan. 

Apalagi Tari Kecak jadi pertunjukan yang selalu dinantikan setiap harinya. Bagi Anda yang penasaran jadwal Tari Kecak di GWK hari ini, yuk simak!

Lokasi dan Jam Buka

Untuk menyaksikan pertunjukan Tari Kecak di Garuda Wisnu Kencana (GWK), bisa langsung datang ke lokasinya di Jl. Raya Uluwatu, Ungasan, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali. Jam operasionalnya mulai pukul 9 pagi โ€“ 9 malam setiap hari.

Untuk menuju kesana, jika dari Kuta atau Seminyak Anda bisa menempuh jarak sekitar 30 โ€“ 40 menit. Sedangkan, jika berangkat dari Ubud bisa menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam.  Agar mendapatkan rute lebih cepat dan mudah, maka bisa menggunakan bantuan Google Maps.

Banyak turis yang menantikan pertunjukan Tari Kecak setiap harinya. Sebab, tari ini punya daya tarik tersendiri, seperti penarinya yang akan melakukan pertunjukan secara tidak sadar. 

Jadi penarinya akan berkomunikasi dengan roh leluhur dan hasilnya akan disampaikan ke penonton. Hal tersebut yang menjadi daya tarik unik dan banyak dinantikan oleh para penontonnya.

Jadwal Tari Kecak GWK Bali

Bagi Anda yang penasaran kapan jadwal Kecak di GWK, pertunjukannya tampil mulai pukul 18.00 WITA โ€“ 18.45 WITA setiap hari. Jadi jika berniat nonton tariannya, sebaiknya datang sebelum jam 17.00 WITA agar dapat spot nonton terbaik. 

Lotus Pond jadi lokasi diselenggarakannya pertunjukan Tari Kecak. Lotus Pond adalah area terbuka yang paling luas di sana. Tidak hanya digunakan untuk pertunjukan Tari Kecak saja, tapi juga ada banyak pertunjukan lain (pameran, konser, event, dan sebagainya).

Harga tiket Tari Kecak GWK hanya sekitar Rp 100 ribuan saja. Harga tiketnya yang murah pengunjung sudah bisa menikmati pertunjukan yang spektakuler dan terkenal di Bali. Uniknya, spot area nonton Tari Kecak langsung berlatar patung GWK yang menunjukkan ikon khas Bali.

Biasanya juga ada promo tiket GWK Bali, sehingga penonton bisa lebih hemat. Jadi, tunggu apa lagi? Anda bisa langsung rencanakan nonton Tari Kecak GWK bersama keluarga atau orang tersayang.

Fasilitas Lengkap Bikin Nonton Jadi Nyaman!

Saat datang ke GWK untuk nonton Tari Kecak, wisatawan akan mendapatkan fasilitas lengkap yang bisa dimanfaatkan. Adapun berbagai fasilitasnya, yakni:

Dari informasi di atas, Anda bisa mulai merencanakan untuk berangkat nonton pertunjukan Tari Kecak di GWK Bali. Untuk kemudahan perjalanan menuju kesana, bisa menggunakan sewa mobil dari PUTRI BALI RENTAL.Dengan sewa mobil terbaik di Bali, maka Anda bisa memaksimalkan pengalaman selama perjalanan dan bisa nonton sesuai jadwal Tari Kecak di GWK tepat waktu.

Ada banyak tempat menarik yang wajib Anda kunjungi saat liburan di Bali, terutama area-area pantai yang penuh dengan pesona. Jika Anda bosan dengan pantai-pantai populer, cobalah berkunjung ke tempat yang lebih underrated seperti Pantai Siyut. 

Jika dibandingkan dengan pantai di Bali yang ada di area Kuta, Nusa Dua, Nusa Penida, dan daerah populer lainnya, pantai ini memang belum banyak diketahui oleh turis. Padahal, pantai yang satu ini juga punya ribuan pesona yang siap menyambut Anda. 

Aktivitas Menarik di Pantai Siyut

Karena masih termasuk hidden gem di Bali dan masih underrated, wajar rasanya jika Anda penasaran apa saja aktivitas yang bisa dilakukan di pantai ini. Secara garis besar, ada banyak aktivitas menarik yang jadi favorit para turis, misalnya seperti berikut ini!

1. Berselancar dengan Suasana Tenang

Bagi Anda yang sedang mencari pantai sepi dengan suasana tenang untuk surfing, maka Siyut adalah lokasi yang tepat untuk dikunjungi. Pasalnya, suasana pantai hampir selalu tenang di setiap harinya, bahkan di waktu-waktu liburan di musim panas. 

Kondisi ombaknya juga ideal untuk berselancar, sehingga Anda bisa puas menantang ombak tanpa gangguan. Hanya saja, penting untuk tidak berselancar sendirian untuk alasan keamanan. Jadi, pastikan selalu mengajak teman jika ingin surfing di sini. 

2. Berkunjung ke Pura dan Melihat Upacara Keagamaan Agama Hindu dari Jarak Dekat

Sama seperti di Pantai Masceti, pantai ini juga dekat dengan tempat ibadah umat Hindu. Anda bisa melihat kehadiran pura kecil di pinggir pantai. Pura tersebut masih aktif dan masih digunakan oleh masyarakat sekitar untuk berdoa, bersembahyang, dan lain sebagainya. 

Jika beruntung, Anda bisa melihat upacara keagamaan agama Hindu di pura tersebut dari jarak dekat. Salah satunya adalah Melasti, upacara penyucian diri menjelang Hari Raya Nyepi. Selain itu, ada juga upacara lain yang kerap kali dilaksanakan di sini.

3. Terapi Berendam di Pasir

Menurut kepercayaan masyarakat lokal, pasir yang ada di pantai ini memiliki kekuatan magis tersendiri. Pasalnya, mereka percaya bahwa beberapa penyakit bisa disembuhkan jika Anda berendam di dalam pasir. Tidak sedikit para turis yang mencobanya. 

Namun, penting untuk Anda catat bahwa hal ini hanya kepercayaan masyarakat saja dan belum ada penelitian ilmiahnya. Jadi, percaya atau tidak pada mitosnya, itu akan tergantung kepada Anda. 

4. Memancing Ikan di Laut

Kebanyakan masyarakat lokal yang tinggal di sekitar pantai adalah nelayan, sehingga tidak heran jika ada banyak turis yang berkunjung ke pantai ini untuk memancing di laut. Ideal bagi Anda yang ingin makan kuliner ikan laut hasil tangkapan Anda sendiri.

Fasilitas dan Harga Tiket Masuk ke Area Pantai

Karena masih underrated, fasilitas di Pantai Siyut memang belum selengkap pantai-pantai lain. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena fasilitas-fasilitas penting seperti kamar mandi dan warung makanan sudah bisa ditemukan di pantai ini. 

Sedangkan untuk harga tiket masuk ke Pantai Sayut, Anda perlu menyiapkan budget Rp15.000 per orang, belum termasuk biaya parkir. Harganya cukup murah, mengingat Anda juga bisa sekalian bertandang ke pura saat menghabiskan liburan di sini.ย 

Lokasi Pantai Siyut sendiri ada di Tulikup, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali. Posisinya cukup strategis dan bisa ditemukan dengan mudah jika Anda memakai mobil. Jadi, untuk kenyamanan Anda, pastikan untuk menyewa mobil di Putri Rental Bali!

Tidak bisa dipungkiri jika pantai adalah daya tarik wisata utama di Pulau Dewata. Anda bisa menemukan ratusan pantai indah di hampir semua daerah, termasuk di Kabupaten Tabanan. Salah satu tempat yang tidak boleh Anda lewatkan adalah Pantai Kelating.

Eksistensi pantai ini memang tidak sepopuler Kelingking Cliff di Nusa Penida. Terlebih, mengingat Kabupaten Tabanan lebih populer dengan wisata pura. Namun, pesona pantai ini sangat indah sehingga tetap menarik dan worth it untuk dikunjungi.

Pesona

Hampir semua pantai di Bali pasti punya pesona mereka tersendiri. Hal yang sama juga berlaku untuk Kelating. Ada banyak aktivitas menarik yang bisa Anda lakukan di sini, mulai dari jalan-jalan di pasir hitam, surfing, hingga menikmati matahari terbenam. 

1. Jalan-Jalan di Pasir Hitam yang Unik

Jika Anda sedang mencari pantai di Tabanan Bali dengan pasir hitam, maka tempat ini adalah jawabannya. Seperti apa yang Anda ketahui, kebanyakan pantai populer di Pulau Dewata memiliki pasir putih. Jadi, tempat ini pas untuk mencari suasana baru. 

Pantainya juga tidak seramai pantai-pantai lainnya, terutama yang terletak di Seminyak, Nusa Dua, dan lain sebagainya. Karena itu, jika Anda ingin jalan-jalan santai tanpa terganggu oleh banyak orang, pastikan untuk berkunjung ke pantai ini saat liburan. 

2. Menikmati Ombak Sambil Berselancar dan Naik Kano

Pada dasarnya, pantai ini termasuk pantai di Bali yang cocok untuk surfing. Hal ini karena ombaknya cukup tinggi dan besar. Namun, deburan ombak masih relatif aman untuk peselancar pemula yang baru belajar, asalkan Anda didampingi oleh peselancar profesional. 

Selain surfing, Anda juga bisa naik kano di sini. Terutama jika ombak sedang tidak terlalu tinggi. Jadi, bagaimanapun kondisi ombaknya, ada aktivitas menarik yang bisa Anda lakukan. 

3. Menikmati Keindahan Terbenam dari Bibir Pantai Sambil Naik ATV

Terakhir, jangan lupa untuk menikmati keindahan matahari terbenam di sini. Pasalnya, pemandangan sunset di Kelating sangat cantik. Jadi, jangan lupa untuk membawa kamera agar Anda bisa dengan mudah mengabadikan momen indah yang satu ini. 

Cara menikmati keindahan matahari terbenam pun bermacam-macam. Anda bisa bersantai di pinggir pantai sambil menikmati deburan ombak. Pilihan lainnya adalah menikmati sunset sambil berkeliling naik ATV di bibir pantai, mengingat ada tempat sewanya. 

Fasilitas

Meskipun belum sepopuler pantai di Pulau Bali yang lain, namun fasilitas di Pantai Kelating sudah cukup mumpuni. Anda bisa menemukan banyak tempat penyewaan barang, mulai dari alat untuk surfing, perahu kano, ATV, dan beberapa aktivitas menarik lain. 

Khusus untuk tempat makan dan minum, Anda bisa menemukan beberapa warung. Hanya saja, jumlahnya tidak sebanyak di tempat-tempat populer lainnya. Jadi, tidak ada salahnya untuk membawa makanan dan minuman sendiri, jaga-jaga jika tidak ada warung buka. 

Harga Tiket Masuk

Secara garis besar, harga tiket masuk ke Pantai Kelating itu sangat murah. Hal ini karena pantai ini adalah salah satu pantai yang menawarkan akses gratis. Jadi, Anda tidak perlu membayar sama sekali untuk menikmati keindahan di pantai ini.

Jika tertarik untuk berkunjung, Anda bisa langsung datang ke lokasinya yang ada di Desa Kelating, Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali. Tempatnya cukup jauh dari pusat kota, kira-kira 1,5 jam perjalanan dari Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Karena itu, agar perjalanan ke Pantai Kelating jadi semakin lancar, jangan lupa untuk menyewa mobil favorit Anda di Putri Rental Bali!ย 

Putri Bali Rental pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman, murah  dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
Sewa Mobil BaliSewa Mobil Bali
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
Optimized by
Jasa SEO
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram