putri bali rental mobil di bali

Tanjung Benoa Bali : Pantai Hingga Olahraga

Tanjung Benoa Bali

Pantai Tanjung Benoa Bali, merupakan salah satu objek wisata yang menjadi incaran para wisatawan jika berkunjung ke bali. Untuk itu, apabila Anda mampir ke Pulau Bali maka ga afdol jika ga menyempatkan liburan di tempat wisata air pantai Tanjung Benoa Bali.

Sejarah Tanjung Benoa ini sebelumnya ialah perkampungan nelayan dan pelabuhan dagang untuk saudagar China. Namun saat ini, wilayah tersebut menjadi destinasi wisata menarik yang ramai dikunjungi.

Penasaran dengan apa saja objek menarik di Tanjung Benoa Bali? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Objek Wisata Menarik di Pantai Tanjung Beno Bali

Objek wisata Tanjung Benoa menjadi tempat terbaik bagi Anda yang menyukai aktivitas bahari. Bahkan Pantai Tanjung Benoa Bali ini dijuluki sebagai pusat water sport di Bali. Terdapat banyak spot menarik di Tanjung Benoa yang bisa Anda temukan. 

Berikut adalah beberapa hal menarik yang bisa Anda temukan di pantai Tanjung Benoa.

Hamparan Pantai yang Indah

Pantai Tanjung Benoa ini memiliki hamparan pasir putih yang indah dan bersih. Ketika kaki telanjang Anda menyentuh pasir pasti akan terasa butir-butir pasir yang lembut. Keindahan pantai ini tak kalah menarik dengan Pantai Kuta.

Pantai Tanjung Benoa ini juga memiliki bentang pantai yang panjang sehingga bisa menambung banyak wisatawan dengan aktivitas airnya. Walaupun begitu, kebersihan dari pantai ini sangat patut diacungi jempol karena masih terjaga dan nyaman sebagai lokasi liburan.

Terdapat ombak yang cukup tenang di pantai ini sehingga sangat cocok untuk refreshing dan memanjakan mata dengan pemandangan yang menakjubkan. Anda bisa menikmati sunset ketika matahari tenggelam sekaligus mengabadikan momen dengan berfoto bersama.

Area untuk pantai Tanjung Benoa ini mempunyai dua sisi dimana sisi pertama menghadap pada sisi barat dan sisi pantai lainnya menghadap ke timur. Pantai ini berada pada kawasan Semenanjung sehingga ombak pada pantai ini sangat tenang.

Olahraga Air

Di pantai Tanjung Benoa Bali ini Anda juga bisa menikmati beragam aktivitas olahraga air. Beberapa olahraga air yang bisa Anda lakukan di pantai ini yaitu:

  • Mengendarai Jet ski
  • Mencoba Speed Boat
  • Mengendarai Banan Boat
  • Donat Ride
  • Diving
  • GFlying fish
  • Underwater Scooter
  • Seawalker Tanjung Benoa
  • Bali parasailing adventure

Itulah beberapa jenis olahraga yang menjadi tujuan utama wisatawan mengunjungi pantai ini. Ketika tiba di pantai ini, Anda pasti bisa melihat sibuknya perairan Tanjung Benoa dengan beragam aktivitas olahraga air.

Pantai Tanjung Benoa ini memang dipilih sebagai tujuan tour yang popular karena menawarkan wahanan permainan untuk rekreasi watersport yang cocok bagi anak-anak hingga orang dewasa. Di tempat ini Anda bisa melakukan petualangan kecil yang menyenangkan.

Alamat dan Lokasi Pantai Tanjung Benoa Bali

Buat Anda yang hendak berkunjung ke pantai ini, ternyata lokasi pantai Tanjung Benoa ini tak sulit untuk ditemuka. Pada peta Bali, pantai ini terletak di ujung kaki pulau tepatnya sebelah Tenggara.

Secara administrative, pantai ini berada di Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Anda bisa menuju pantai ini dengan mudah karena pantai ini berlokasi searah dnegan tour pada tempat wisata GWK (Garuda Wisnu Kencana) juga Uluwatu yang sering dijadikan tujuan pada paket wisata tour Bali Selatan.

Demikianlah artikel terkait review Pantai Tanjung Benoa Bali yang bisa menjadi referensi untuk Anda yang hendak menacari destinasi wisata menarik di Pulau Bali. Objek Wisata Tanjung Benoa ini bisa menjadi alternatif untuk Anda yang hobi olahraga air.

Putri Bali Rental adalah pilihan terbaik untuk sewa mobil yang aman dan terpercaya di Bali

Hubungi Kami
081 999 533 488
081 999 533 488
putribali.rental@gmail.com
JL. Grogol Carik, Gg Naga Mas NO. 8
Pembayaran
BCA : 7705203342
A/N I Gede Juliana
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram