Bali adalah pulau yang menyimpan banyak keindahan sehingga selalu menarik perhatian masyarakat dunia. Walaupun termasuk pulau kecil, banyak wisata alam Bali yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga.
Pulau Dewata terkenal dengan pantai yang indah, keelokan gunung berapi, dan penduduknya yang ramah. Apabila Anda ingin berlibur ke Bali bersama keluarga bisa mengunjungi rekomendasi tempat di bawah ini.
Menghabiskan waktu di Bali sebenarnya tidak cukup jika hanya sehari saja. Anda perlu meluangkan waktu selama beberapa hari berkeliling ke tempat-tempat menakjubkan di Bali berikut ini.
Tempat wisata alam di Bali yang sangat direkomendasikan adalah Savana Tianyar yang berada di Kabupaten Karangasem Bali. Savana Tianyar adalah wisata berupa padang rumput luas yang berhadapan dengan Gunung Agung.
Waktu yang tepat untuk datang ke tempat ini adalah saat cerah karena Anda bisa berfoto dengan pemandangan gunung yang megah. Apabila Anda berangkat dari Kota Denpasar membutuhkan waktu 3 jam perjalanan.
Ingin mengunjungi area persawahan estetik? Anda bisa berkunjung ke Sawah Subak Jatiluwih yang berada di Kabupaten Tabanan. Sawah Subak Jatiluwih adalah persawahan terasering yang menjadi kekhasan masyarakat setempat yaitu bercocok tanam.
Nama lainnya adalah Jatiluwih Rice Terrace yang bisa ditempuh dengan waktu 1.5 jam dari Bandara Ngurah Rai Bali. Selain berfoto, Anda juga bisa mempelajari tentang sawah dengan masyarakat setempat.
Danau Batur adalah rekomendasi wisata alam Bali yang terkenal karena lokasinya dekat dengan Gunung Batur. Danau Batur adalah kawah dari Gunung Batur dengan mata air panas yang cocok untuk tempat menenangkan pikiran.
Bagi Anda yang merasa lelah karena beraktivitas bisa mengistirahatkan tubuh sejenak dengan berendam di Danau Batur.
Wisata alam Bali gratis yang tidak kalah menarik adalah Bukit Campuhan yang berada di Ubud. Bukit Campuhan adalah trek jalan kaki untuk melintasi bukit yang menyenangkan. Anda bisa berjalan di sini untuk olahraga di pagi hari sambil menikmati pemandangan sekitar.
Wisatawan yang baru pertama kali pergi ke Bukit Campuhan mungkin akan kebingungan, tetapi tidak perlu khawatir karena ada papan nama yang akan mengarahkan Anda.
Tirta Gangga adalah wisata yang berada di Karangasem berupa area taman air cantik dan selalu ramai pengunjung. Anda bisa datang kapan saja karena buka setiap hari mulai dari pukul 07.30 hingga 18.30 WITA.
Adapun harga tiket masuk yang harus Anda bayarkan adalah Rp30.000 untuk wisatawan lokal. Harga tiket masuk ke Tirta Gangga berbeda jika yang berkunjung adalah wisatawan luar negeri.
Garuda Wisnu Kencana atau GWK adalah wisata alam di Bali selain pantai yang berada di Kabupaten Badung. GWK adalah taman wisata budaya yang memiliki patung raksasa karya I Nyoman Nuarta.
Terdapat perbukitan hijau di sekeliling patung tersebut yang menambah keindahan GWK. Selain itu, wisatawan juga bisa menikmati kesenian dan tarian Bali setiap harinya di sini. Jika ingin berkunjung ke GWK maka bisa membayar biaya tiket masuk seharga Rp115.000 per orang.
Terakhir adalah Air Terjun Tegenungan yang terletak di Kecamatan Sukawati Gianyar dengan pemandangan alam luar biasa. Anda akan melihat air terjun dengan ketinggian 15 meter yang dikelilingi oleh pemandangan asri.
Harga tiket masuk wisatawan adalah Rp20.000 dan bisa datang kapan saja karena buka setiap hari mulai dari 06.30 hingga 18.30 WITA. Ketujuh wisata alam Bali di atas adalah beberapa rekomendasi tempat wisata yang bisa Anda kunjungi untuk mengisi liburan bersama keluarga. Untuk memudahkan anda mengunjungi lokasi wisata tidak ada salahnya anda mempertimbangkan sewa mobil dengan sopir.